HMTPWK UGM

Seusai kegiatan Festagama 2018 – Hak Atas Kota terlaksana minggu lalu, 10-13 Mei 2018, HMTPWK belum menjalankan proker lain.

Meskipun demikian, Divisi Pendidikan, Penelitian, dan Profesi menerbitkan hasil Riset berjudul Ruang Terbuka Hijau di Yogyakarta. Tidak hanya itu, DP3 juga merilis Kaleidoskop Spik2 Kota yang menjadi penutup rangkaian kerja divisi tersebut. Dalam video itu, disajikan rekapitulasi seluruh hasil kajian yang telah dilakukan selama satu kepengurusan, kajian yang tentunya terkonsentrasi pada isu perkotaan.

image753

Seperti tahun-tahun sebelumnya, setiap akhir masa kepemimpinan akan ditutup dengan kongres sebagai akhir perjalanan sebuah kabinet, begitu pula tahun ini. Namun terdapat perbedaan dari tahun-tahun sebelumnya karena kongres tahun ini diadakan oleh Badan Pengawas Himpunan (BPH) sebagai fasilitator Kongres HMTPWK UGM ke-X.

kongresss

Pada minggu ini, kongres terlaksana 2x yaitu pada hari Sabtu (19/5) dan Minggu (20/5) sebagai lanjutan dari kongres yang telah dilaksanakan beberapa minggu sebelumnya. Kongres pada hari Sabtu membahas LPJ selama satu tahun masa kepemimpinan Kabinet Cakra Baswara dan dilanjutkan pada hari Minggu yang membahas pemilihan calon ketua himpunan pada kabinet selanjutnya (2018/2019). Dan dari hasil kongres ini didapatkan 3 calon ketua himpunan. Yaitu : Alfa Deha Putra, Novita Aini Putri dan Fabian M. Al Hakim. Para calon ketua himpunan ini diberi kesempatan untuk berkampanye hingga Sabtu, 26 Mei 2018

Leave a Reply

Your email address will not be published.